Kamis, 07 November 2013

KORELASI BAHASA INDONESIA dengan AKUNTANSI

Sebelum beranjak lebih jauh,terlebih dahulu kita harus mengetahui,apa sih yang dimaksud dengan Akuntansi?

Akuntansi adalah pengukuran, penjabaran, atau pemberian kepastian mengenai informasi yang akan membantu manajer, investor, otoritas pajak dan pembuat keputusan lain untuk membuat alokasi sumber daya keputusan di dalam perusahaan, organisasi, dan lembaga pemerintah. Akuntansi adalah seni dalam mengukur, berkomunikasi dan menginterpretasikan aktivitas keuangan. Secara luas, akuntansi juga dikenal sebagai "bahasa bisnis". Akuntansi bertujuan untuk menyiapkan suatu laporan keuangan yang akurat agar dapat dimanfaatkan oleh para manajer, pengambil kebijakan, dan pihak berkepentingan lainnya, seperti pemegang saham, kreditur, atau pemilik.

Akuntansi pada dasarnya proses pengolahan informasi yang menghasilkan informasi akuntansi, di mana salah satu bentuk keluarannya adalah laporan keuangan. Di dalam Laporan Keungan terdapat ikhtisar-ikhtisar yang dapat membantu para pengguna informasi tersebut untuk membuat keputusan.
Bahasa merupakan komponen terpenting dalam kehidupan manusia. Bisa dikatakan bahasa adalah alat komunikasi antar manusia. Dalam segala bidang bahasa sangat dibutuhkan untuk memaparkan informasi,maksud tujuan dan sebagainya.Terutama Bahasa di dalam Negara kita,yaitu bahasa Indonesia.



Sangat Jelas terlihat hubungan antara Bahasa Indonesia dengan Akuntansi. Akuntansi memerlukan Bahasa Indonesia untuk mempermudah memberikan informasi. Meskipun sebagian besar dalam bidang akuntansi berpacu dalam angka dan perhitungan, namun dalam siklus Akuntansi yang berakhir pada laporan keuangan pun terdapat ikhtisar-ikhtisar dan berbagai informasi yang menggunakan Bahasa Indonesia.